Dugaan penyadapan telepon petinggi pemerintah Indonesia yang dilakukan oleh Australia dinilai hanya sebagai bentuk ketidakpercayaan Australia terhadap Indonesia. Pemerintah Australia sendiri menganggap spionase adalah hal yang wajar.
Philip Doring, seorang analis politik federal, menulis tanggapannya terhadap masalah ini di laman The Age Australia. Menurut dia, di balik semua deklarasi persahabatan dan hubungan baik dengan Indonesia, sebenarnya pemerintah Australia tidak mempercayai Indonesia.
“Kami bekerja sama dengan Indonesia, termasuk di bidang keamanan dan intelijen, tapi kami tidak percaya mereka. Kami tidak memiliki dan mungkin tidak akan pernah memiliki kepercayaan itu,” demikian tulisnya.
Australia menganggap sistem politik Indonesia sangat buram, penuh dengan korupsi, dan rentan terhadap masalah nasional. Negera Kanguru ini tidak menganggap Indonesia sebagai sahabat sejatinya, seperti halnya Selandia Baru. Oleh sebab itu, tidak menutup kemungkinan jika Indonesia akan menjadi ancaman bagi Australia di kemudian hari.
Pidato Presiden SBY tersebut disiarkan langsung oleh beberapa TV nasional. Beberapa akun Twitter kemudian menuliskan poin-poin penting yang disampaikan Kepala Negara. Salah satunya adalah akun yang meyebut dirinya Tuti Matulessi, @tutihand_ , salah satu aku pendukung Presiden SBY dan Partai Demokrat.
Berikut petikannya:
SBY : jangan terlalu emosional tetap kedepankan rasionalitas #penyadapan @SBYudhoyono
SBY tetap menghargai hubungan asutralia dan indonesia dan kerja sama dalam pembangunan yang berjalan baik #penyadapan @SBYudhoyono
SBY : itulah situasi umum hubungan indonesia dan australia, sejak tahun 2005 mengalami peningkatan bagi austaralia - indonesia @SBYudhoyono
SBY : belasan ribu mahasiswa indonesia studi ke australia, begitupun sebaliknya wisatawan australia berkunjung ke indonesia @SBYudhoyono
SBY : penydapan yang dilakukan australia terhdap saya dan pejabat diindonesia, sulit dipahami, ini bkn era perang dingn @SBYudhoyono
SBY : antara indonesia dan australia tidak dalam berhdap hadapan dalam konflik, kenapa harus menyadap negara sahabat ? @SBYudhoyono
SBY : penyadapan menabrak hak hak asasi mansusia #penyadapan @SBYudhoyono
SBY : saya tidak paham, kenapa ini dilakukan pihak australia terhdap Indonesia #penyadapan @SBYudhoyono
SBY : saya meminta penjelasan resmi dari pemerintah Australia utnuk menjelaskan ini #penyadapan @SBYudhoyono
SBY : saya betul betul meminta sikap resmi berkaitan dnegan kasus penyadapan ini #penyadapan @SBYudhoyono
SBY : jk australia ingin menjaga hubungan baik ini, saya akan tetap menunggu sikap resmi dari pemerintah australia #penyadapan @SBYudhoyono
0 komentar:
Posting Komentar